Sarwo Mintarjo: Pemkab Komit Tingkatkan Mutu dan Akses Pelayanan Kesehatan

Sarwo Mintarjo: Pemkab Komit Tingkatkan Mutu dan Akses Pelayanan Kesehatan

21x dilihat | 04 September 2025 12:00

Murung Raya – Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Murung Raya, Sarwo Mintarjo, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam memperkuat layanan kesehatan di seluruh wilayah. Hal itu disampaikannya saat membuka Forum Kemitraan Pengelolaan Kerjasama Fasilitas Kesehatan (Faskes) di Aula A Kantor Bupati Murung Raya, Kamis (4/9/2025).

Ia menyebut, forum ini merupakan momentum penting untuk memperkuat kemitraan antara pemerintah, rumah sakit, puskesmas, dan BPJS Kesehatan.

“Pemerintah daerah akan terus mengupayakan pemenuhan tenaga medis, sarana, dan prasarana. Termasuk kebutuhan dokter gigi dan peningkatan pelayanan dasar di fasilitas kesehatan,” kata Sarwo.

Sarwo menekankan, kerja sama lintas sektor sangat dibutuhkan agar keterbatasan di bidang kesehatan bisa diatasi. “Kita harus bekerja bersama agar pelayanan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” imbuhnya.

(Marselinus/Deddy)